Mungkin nama David Copperfield akan terdengar asing bagi kalian semua, tetapi nama seperti Cyril Takayama, David Blaine atau Criss Angel mungkin akan lebih bersahabat dengan kuping anda. Kalau lokal, mungkin anda lebih mengenal Dedy Corbuzier, Romi Rafael, atau Damien. Dengan semakin meningkatnya pemunculan para mentalis atau ilusionis baik lokal maupun internasional, rasa penasaranku kembali keluar dan akhirnya aku iseng mencari-cari di google dan dari hasil pencarian itu muncullah nama Raja Sulap.
Di Raja Sulap, kamu bisa mendapatkan banyak bantuan untuk kamu menjadi seorang ahli sulap seperti berbagai alat sulap sederhana sampai kompleks, aksesoris peramai suasana serta DVD atau buku sebagai panduan kamu. Alat-alat seperti Standing Voodoo, Jumbo Coincidence, Nielsen Vanishing Beer Bottle, Lighto Bulbo, sampai alat untuk trik sederhana seperti Neck Cracker atau Oreo Bite bisa anda dapatkan dengan harga yang cukup bersahabat. Anda juga tidak perlu bingung memikirkan bagaimana anda mengambil barang pesanan anda tersebut, karena mereka melayani pengiriman ke seluruh Indonesia.
Dan tahukah anda, ternyata setelah diperhatikan lebih lanjut, menurut google Raja Sulap ini merupakan toko alat sulap online nomor satu di Indonesia. Wah, berarti apa yang aku baca di bagian testimonial bukan cuma sekedar basa-basi para pelanggannya. Nah, tidak ada salahnya dong kalau misalnya anda memulai pencarian anda di situs tersebut? Siapa tahu anda nantinya bisa menyaingi mbah Harry Houdini sang pesulap legendaris tersebut? Selamat mencoba.